Kamus KPR
Ability To Pay
Kemampuan angsur konsumen dengan memperkirakan berapa besar kemampuan untuk membayar angsuran KPR setelah penghasilan kotor konsumen dipotong kewajiban lain yang ada. (lihat Bab Underwriting Sub-Bab Rasio Angsuran)
Adjustable Rate Mortgage (ARM)
KPR dengan suku bunga yang dapat disesuaikan secara periodik berdasarkan suatu indeks yang sudah ditentukan sebelumnya.
Alih Debitur
Pelunasan saldo pinjaman KPR konsumen lama dengan cara penjualan rumah yang menjadi jaminan KPR, dimana pembeli rumah akan menjadi konsumen KPR.
Amortization (Amortisasi)
Pengurangan utang dengan pembayaran pokok dan bunga secara teratur dengan jumlah tertentu sehingga pinjaman lunas/ terbayar pada saat jatuh tempo.
Amortization Schedule (Jadwal Amortisasi)
Schedule/ jadwal pembayaran angsuran bulanan yang menggambarkan bagaimana pinjaman akan dilunasi dalam besaran angsuran yang terdiri dari pokok dan bunga.
Application form (Formulir Aplikasi)
Formulir permohonan yang harus diisi oleh nasabah dan/atau calon nasabah untuk mencatat informasi yang dibutuhkan oleh Bank.
Appraisal
Opini atas nilai estimasi harga pasar terhadap suatu obyek rumah tertentu dan pada saat tertentu.
Business Continuity Plan
Merupakan perencanaan yang dibuat untuk mengantisipasi kesinambungan bisnis dan operasional setelah terjadinya bencana (disaster). Lihat juga Disaster and Recovery Plan.
Credit Enhancement
Adalah suatu metoda untuk mengurangi risiko kredit dengan melimpahkannya ke suatu lembaga/institusi tertentu.Contoh: Credit Enhancement dapat diperoleh dari penggunaan asuransi kredit, jaminan dari Pihak Ketiga, dan lainnya. Setiap metoda memberikan jaminan kerugian yang dialami Originator dalam hal terjadi kredit macet.
Credit Report
Adalah suatu laporan mengenai catatan kinerja kredit dari konsumen potensial yang akan dipergunakan Originator untuk membantu menetapkan kelayakan pemberian kredit terhadap konsumen tersebut.
Custodial Services
Jasa pelayanan penyimpanan dokumen jaminan dan dokumen berharga lainnya.
Custodian
Petugas pengelola penyimpanan dokumen jaminan.
Disaster Recovery System
Adalah suatu sistem yang melakukan back-up terhadap keberlanjutan kegiatan bisnis terhadap suatu risiko/kejadian menyebabkan sistem utama (back-bone) menjadi tidak berfungsi (misalnya karena adanya bencana atau hal lainnya)Kategori bencana antara lain:
- Kebakaran
- Kegagalan sistem
- Serangan teroris
- Serangan virus komputer
- Demontrasi karyawan
- Masalah Hukum
- Dan lain-lain
Lihat juga Business Continuity Plan
Dual Approval
Adalah persetujuan kredit terhadap konsumen yang diberikan oleh dua orang yang independen.
Dual Control
Pengawasan yang dilakukan secara berlapis dan independen.
Early Payment Default
Kejadian gagal bayar/ tunggakan KPR di awal masa KPR.
Fixed Rate
Tingkat suku bunga KPR tetap sepanjang jangka waktu pinjaman KPR.
Foreclosure
Proses eksekusi/penjualan jaminan yang dilakukan Originator untuk mendapatkan pelunasan saldo KPR yang tertunggak melalui ketentuan hukum yang berlaku.
Foreclosure Risk
Tingkat/rasio kemungkinan terjadinya eksekusi/penjualan jaminan.
Fully Amortized
Sistem pembayaran angsuran bulanan yang terdiri dari Pokok dan Bunga. Besarnya angsuran mencukupi untuk pembayaran kembali pinjaman hingga lunas sesuai jangka waktu yang ditetapkan; dapat disebut juga pelunasan secara otomatis.
GIGO (Garbage In GarbageOut)
Merupakan prinsip dalam sistem informasi dimana kualitas data yang diterima akan berdampak pada informasi yang dihasilkan kemudian.
Index Rate
Adalah suatu acuan tingkat suku bunga tertentu untuk digunakan sebagai dasar penetapan suku bunga produk KPR.
Loan Application
Adalah dokumen persyaratan yang disyaratkan Originator pada saat debitur mengajukan pinjaman. Dokumen ini berisi informasi detil tentang debitur dan data rumah & tanah yang akan dibiayai Originator.
Loan Servicing
Pengelolaan tagihan pembayaran KPR serta kewajiban terkait debitur lainnya, seperti pengelolaan rekening escrow, asuransi, penyelesaian pinjaman debitur bermasalah dan pengiriman pembayaran angsuran pool KPR kepada investor.
Loan File
Suatu sarana pencatatan yang menyediakan informasi pinjaman/ KPR secara menyeluruh.
Loan Set-up
Kegiatan pencatatan data/ informasi ke dalam loan file sesuai dengan hasil keputusan kredit.
Loan To Maturity
Sisa jangka waktu KPR
Loan Workout
Suatu upaya penyelesaian kredit bermasalah.
Loss Severity
Nilai kerugian pokok pinjaman ketika dilakukan eksekusi/penjualan jaminan KPR.
LTV Ratio (Loan To Value)
Adalah perbandingan (persentase) antara jumlah kredit dengan harga jual tanah & rumah atau hasil penilaian yang dilakukan oleh perusahaan penilai, mana yang lebih rendah. (Jumlah Pinjaman/ nilai properti = loan to value ratio).
Margin Rate
Tingkat/ rasio keuntungan.
Mortgage Insurance
Adalah pertanggungan asuransi terhadap kemungkinan timbulnya kerugian Originator sebagai akibat kredit macet untuk jumlah tertentu (umumnya 20%).
Management Information System
Kemampuan infrastruktur IT dalam mendukung pengelolaan sistem informasi KPR.
Non Performing Loan (NPL)
Status pinjaman/ KPR dimana terjadi penunggakan angsuran lebih dari 3 (tiga) bulan atau tergantung dari Perjanjian Kredit yang ada.
Origination
Proses penawaran produk KPR hingga memastikan kelengkapan aplikasi calon debitur KPR.
Periodic Rate Adjustment Date
Tanggal penyesuaian suku bunga dalam suatu periode tertentu.
Personal Discussion
Teknik wawancara/ berkomunikasi dengan calon debitur guna mendapatkan informasi dan kebutuhan debitur serta memberikan solusi yang paling tepat bagi calon debitur dalam mendapatkan rumah melalui KPR. Istilah ‘personal discussion’ adalah pengganti istilah wawancara/interview untuk tidak memberikan kesan bahwa petugas interview lebih tinggi dari yang di-interview.
Prepayment Speed
Adalah perkiraan tingkat kecenderungan konsumen melunasi sebagian atau seluruh saldo KPR sebelum tanggal/waktu jatuh tempo. Hal ini penting bagi investor untuk melakukan penilaian dalam investasi di pass-through RMBS.
Probability of Default
Adalah tingkat kemungkinan terjadinya gagal bayar angsuran KPR sehingga masuk ke dalam kriteria KPR menunggak.
Quality Control
Kebijakan dan prosedur untuk memastikan kualitas ketepatan dan efisiensi dalam produksi, penjualan dan pengelolaan KPR.
RMBS
Residential Mortgage Backed Securitities/ RMBS adalah Surat berharga (Efek Beragun Aset) dimana investor memperoleh pengembalian dan hasil investasinya dari pembayaran angsuran KPR.
Servicer
Jasa pengelolaan terhadap tagihan pembayaran KPR konsumen serta kewajiban terkait debitur lainnya dari pool KPR pada RMBS. (lihat Loan Administrator).
Servicing (Loan Administration)
Suatu fungsi dalam pengelolaan KPR yang meliputi kegiatan administrasi pembayaran, customer service (pelayanan debitur), pelaporan kepada investor, penagihan dan proses eksekusi aset. Selengkapnya lihat Bab Servicing Sub-bab Tanggung Jawab Departemen Servicing.
Tracking Record System
Suatu mekanisme pencatatan yang dibuat sedemikian rupa untuk kemudahan pengaksesan data/ informasi.
Underwriter
Disebut juga loan processor, adalah petugas yang melakukan verifikasi data dan evaluasi terhadap permohonan pinjaman KPR dan merekomendasikan keputusan kredit. Evaluasi meliputi, antara lain aspek kemampuan keuangan (ability to pay), aspek kemampuan kewajiban membayar sesuai ketentuan yang ditetapkan (willingness to pay), aspek hukum dan nilai jaminan, dll
Underwriting
Proses pemberian keputusan kredit kepada konsumen melalui penilaian dan analisa dari aspek jaminan, ability dan willingness to repay, dll (lihat underwriter)
Willingness To Pay
Berkaitan dengan karakter konsumen dalam kemampuan dan kemauan memenuhi pembayaran angsuran KPR sesuai ketentuan Originator.
Write Off
Penghapusan bukuan piutang tertunggak yang sudah tidak dapat tertagih lagi